All About Technology, Computare Network and State Administration

Rabu, 06 Juni 2018

#9. RESUME Pentingnya Mencintai Produk Dalam Negeri

Tentang Pentingnya Mencintai Produk Indonesia

Banyak yang mengatakan bahwa yang namanya produk buatan indonesia itu kurang bagus, dan tidak bisa bersaing dengan produk luar, padahal banyak yang tidak mengerti bahwa dengan kita membeli produk lokal atau dalm negeri itu akan membantu perekonomian rakyat dan dapat menambah kesejahteraan rakyat.

Selain itu juga, dengan kita mencintai produk lokal, seperti berwisata ke tempat tempat dalam negeri, itu juga akan meningkatkan citra daerah wisata kita, sehingga tempat wisata di indonesia akan semakin dikenal, baik dalam negeri maupun dunia internasional.

Dan hal itu akan menambah pendapatan negara indonesia dan mengurangi tingkat konsumtif negara indonesia, dimana indonesia saat ini dijuluki sebagai negara konsumtif.

Lantas, bagaimamana tindakan kita untuk mencintai produk indonesia

  • Selalu membeli Produk buatan Dalam Negeri
  • Memilih Berwisata didalam negeri ketimbang diluar negeri
  • Mendukung produk buatan lokal

Beberapa Alasan Kamu Harus Mencintai Produk Indonesia (Lokal)
  • Kerena kalau kamu membeli produk buatan indonesia maka kamu akan turut berpartisipasi akan membantu perekonomian daerah, sehingga perekonomian indonesia akan naik
  • Akan mengurangi jumlah impor indonesia terhadap negara lain.
  • Akan memajukan daerah pariwisata indonesia, jika kita lebih memilih berlibur ke wisata di daerah indonesia
  • Akan meningkatkan pendapatan negara memalui sektor wisata, sehingga akan meningkatkan kesejahteraan rakyat indonesia 

Oleh karena itu kita sebagai warga negara indonesia harus mencintai produk dalam negeri, karena kamu juga wajib untuk memajukan perekonomian indonesia,

Semoga artikel ini bermanfaat, saya ucapkan terimakasih
Share:

Follow on Social Media

About Me

M RISKI ISKANDAR
Hanya seorang pengacara. 

Definition List

Unordered List

Support